Komisi VIII DPR Tinjau Bangka Belitung


    JAKARTA — Pada Reses Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2009-2010 Komisi VIII DPR RI akan melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Provinsi Bangka Belitung (Babel) tanggal 01 sampai dengan 04 Agustus 2010.

    Tim Kunker Komisi VIII DPR RI ke Provinsi Babel terdiri dari 12 orang anggota, dipimpin Ketua Tim Ahmad Zainuddin dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera dan sejumlah anggota lintas fraksi, yaitu As’ad Syam, Amin Santono, dan Anita Yacoba dari Fraksi Partai Demokrat; Sayed Fuad Zakaria dan Busro dari Fraksi Partai Golkar; R. Adang Ruchiatna Puradiredja dan Manuel Kaisiepo dari Fraksi PDI Perjuangan; Jazuli Juwaini dari Fraksi PKS; Abdul Rozaq Rais dari Fraksi PAN; Zainut Tauhid Sa’adi dari Fraksi PPP; dan Lukman Hakim dari Fraksi Partai Gerindra.

    Tim Kunker pada hari pertama di Babel akan mengadakan pertemuan dengan Gubernur Provinsi Babel beserta Muspida dan jajarannya, Ketua DPRD, Kakanwil Agama, Kadinas Sosial, Kepala Biro PP dan PA, dan Kapolda membahas tentang permasalahan-permasalahan yang berhubungan dengan bidang Komisi VIII DPR.  

    Selama di Babel, Tim Kunker Komisi VIII DPR RI juga akan melakukan peninjauan ke Mts. Nurul Ihsan Baturusa dan Kube Berkat Sabar Kabupaten Bangka; Panti Asuhan Siti Ana Kecamatan Pangkal Balam Kota Pangkalpinang dan MI Al-Muhajirin Kota Pangkalpinang.

    Maksud dan tujuan Kunker Komisi VIII DPR RI ke Provinsi Babel, adalah ingin mendapatkan masukan-masukan dan aspirasi yang berkembang dari pemerintah dan masyarakat Provinsi Babel.

    Masukan-masukan tersebut akan ditindaklanjuti dalam Rapat-rapat Kerja antara Komisi VIII DPR RI dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang diwakili oleh Menteri-menteri terkait untuk mencari solusi yang terbaik, khususnya di bidang Agama, Sosial dan Pemberdayaan Perempuan. (Usdek)

Kirim Komentar Anda...!!












© 2010 Surat Kabar Metro Indonesia OnLIne. All Rights Reserved

This free website was made using Yola.

No HTML skills required. Build your website in minutes.

Go to www.yola.com and sign up today!

Make a free website with Yola